Wisata Pantai Parangtritis, Yogyakarta
Wisata Pantai Parangtritis, Yogyakarta | Selamat datang kembali reader blog respector87, semoga anda tetap setia membaca artikel di blog ini dan semoga anda tidak bosan untuk membacanya. Pada kesempatan kali ini saya selaku admin disini akan memberikan sebuah informasi pusat wisata di daerah Yogyakarta, Jawa Tengah.Tempat ini merupakan tempat yang sangat populer di Jawa Tengah. Tempat wisata ini berupa pantai yang sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat. Apalagi bagi kalian yang sudah pernah datang ke kota Yogyakarta. Nama tempat wisata ini adalah Pantai Parangtritis. sebelum saya membahas apa itu parangtritis dan lokasi nya sebaiknya kita lebih mengenal dulu pengertian tentang pantai ini.
Pengertian Parangtritis
Parangtritis merupakan objek wisata yang cukup terkenal di Yogyakarta selain objek pantai lainnya seperti Samas, Baron, Kukup, Krakal dan Glagah. Parangtritis mempunyai keunikan pemandangan yang tidak terdapat pada objek wisata lainnya yaitu selain ombak yang besar juga adanya gunung-gunung pasir di sekitar pantai, yang biasa disebut gumuk. Objek wisata ini sudah dikelola oleh pihak Pemkab Bantul dengan cukup baik, mulai dari fasilitas penginapan maupun pasar yang menjajakan souvenir khas Parangtritis.
Di Parangtritis ada juga ATV, kereta kuda & kuda yang dapat disewa untuk menyusuri pantai dari timur ke barat. Selain itu Parangtritis juga merupakan tempat untuk olahraga udara/aeromodeling. Selain itu terdapat pemandian yang disebut Parangwedang. Konon air di pemandian ini dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit di antaranya penyakit kulit karena air dari pemandian tersebut mengandung belerang. Air panas dari Parangwedang juga dialirkan ke Pantai Parangtritis untuk bilas setelah bermain pasir dan juga mengairi kolam kecil bermain anak-anak.
Harga Tiket Pantai Parangtritis Bantul Yogyakarta
Harga tiket masuk Rp. 3.000 untuk per orang.
Tarif tiket masuk sepeda motor Rp. 1.000 per motor dan untuk mobil Rp. 5.000 per mobil.
Tarif parkir sepeda motor Rp. 2.000 per motor dan untuk mobil Rp. 5.000 per mobil.
Tarik menyewa ATV Rp. 50.000 – Rp 100.000 per setengah jamnya.
Tarif menyewa kereta kuda atau andong Rp. 20.000 per sekali putaran.
Jam Operasional Pantai Parangtritis Bantul Yogyakarta
Jam operasional atau jam buka pantai parangtritis dibuka setiap hari dari hari Senin s/d Minggu selama 24 jam, dengan jam operasional yang panjang tentunya pengunjung bisa memilih waktu yang tepat untuk berkunjung ke pantai tersebut, namun waktu yang paling tepat jika ingin kesana adalah sore hari karena bisa sekalian menikmati keindahan sunset parangtritis atau matahari terbenam.
Lokasi Menuju Pantai Parangtritis
Lokasi wisata Pantai Parangtritis ini sangatlah mudah untuk dijangkau, selain itu Pantai ini juga sudah terkenal dengan kawasan wisata yang menjadi lokasi para wisatawan yang hendak pergi ke Yogyakarta, pastinya saat anda hendak mengunjungi Yogyakarta, seolah tidak akan lengkap bila anda tidak berkunjung ke Pantai Parangtritis, karena pantai ini merupakan pantai yang memiliki banyak keindahan yang sayang untuk dilewatkan.
Kawasan ini merupakan wisata pantai yang terletak di Desa Parangtritis Kecamatan Kretek Bantul Daerah Yogyakarta. Wisata ini merupakan tempat wisata yang dapat dijangkau oleh monil pribadi maupun kendaraan umum.
Dan ada lagi yang menarik di kawasan Pantai Parangtritis yang belum banyak diketahui oleh para wisatawan adalah disebelah timur tebing Parangtritis, terdapat sebuah reruntuhan candi, yaitu Candi Gembirawati yang hanya berjarak beberapa ratus meter dari bibir Pantai Parangtritis, untuk menuju Candi ini kita bisa menikmati jalan menanjak didekat Hotel Queen Off The South, lalu ke jalan setapakke arah barat sekitar 100 meter
Demikian artikel kali ini dari RESPECTOR87 tentang Wisata Pantai Parangtritis, Yogyakarta. Semoga dapat membantu bagi kalian para traveller baru yang akan berkunjung ke Yogyakarta. Tempat wisata ini merupakan tempat wisata yang sangat rekomended.
mantap gan..
BalasHapusmobil jogja
Keren sekali informasinya, Terimakasih Gan
BalasHapusRental Mobil Jogja
mantab keren banget
BalasHapusCV Tugu